Wednesday, March 4, 2015

Qs002 : 030-033 (Tuhan mengajar Adam nama-nama binatang)


2.30-33:
“Ingatlah ketika Tuhanmu berfirman kepada para malaikat: “Sesungguhnya Aku hendak menjadikan seorang khalifah di muka bumi”. Mereka berkata: “Mengapa Engkau hendak menjadikan (khalifah) di bumi itu orang yang akan membuat kerusakan padanya dan menumpahkan darah, padahal kami senantiasa bertasbih dengan memuji Engkau dan menyucikan Engkau?” Tuhan berfirman: Sesungguhnya Aku mengetahui apa yang tidak kamu ketahui”. Dan Dia mengajarkan kepada Adam nama-nama (benda-benda) seluruhnya, kemudian mengemukakannya kepada para Malaikat lalu berfirman: “Sebutkanlah kepada-Ku nama benda-benda itu jika kamu  memang orang-orang yang benar!” Mereka menjawab: “Maha Suci Engkau, tidak ada yang kami ketahui selain dari apa yang telah Engkau ajarkan kepada kami; sesungguhnya Engkaulah Yang Maha Mengetahui lagi Maha Bijaksana. Auwloh berfirman: “Hai Adam, beritahukanlah kepada mereka nama-nama benda ini”. Maka setelah diberitahukannya kepada mereka nama-nama benda itu, Auwloh berfirman: “Bukankah sudah Ku katakan kepadamu, bahwa sesungguhnya Aku mengetahui rahasia langit dan bumi dan mengetahui apa yang kamu lahirkan dan apa yang kamu sembunyikan?””

Mari kita telusuri sumber dari kisah ini.



Ketika Tuhan berniat menciptakan manusia, Dia berfirman: “Baiklah Kita menjadikan manusia menurut gambar dan rupa Kita” (Kejadian 1.26). Lalu kata mereka, “apakah manusia, sehingga Engkau mengingatnya? Apakah anak manusia, sehingga Engkau mengindahkannya?” (Mazmur 8:5) Dia menjawab, “kebijakannya lebih baik dari kalian.” Lalu dibawaNya pada mereka ternak, binatang dan burung-burung, dan ditanyakan nama-namanya pada mereka, tapi mereka tidak mengetahuinya. Setelah manusia diciptakan, Dia membuat segala binatang itu lewat dihadapan manusia dan ditanyakan nama-namanya dan manusia itu menjawabnya. Ini sapi, ini keledai, ini kuda dan itu onta. Tapi siapakah namamu? Bagiku, aku dipanggil manusia bumi, karena dari bumi aku diciptakan (Midrash Rabbah dalam Leviticus, Parashah 19 dan Kejadian, Parashah 8; dan Sanhedrin 3 .)

No comments:

Post a Comment